Minggu, 20 Mei 2012

Tip Merawat Printer

tip-printer


Tulisan ini saya hadirkan karena banyaknya permintaan bagaimana merawat printer agar awet dan bisa betahan, terutama Head Print nya agar bisa awet dan tahan lama. Dalam Artikel saya kali ini akan mencoba memberikan Tips atau cara merawat printer kita agar awet muda ha haha ha……
Letakan printer di meja atau permukaan yang rata, ini mungkin semua sudah paham dan mengerti. Kemudian Bersihkan Debu debu yang menempel di body dengan lap. Kemudian Jika tidak sedang di pakai matikan printer, terus jangan dibiarkan terbuka, usahakan agar penutup printer biasanya tutup printer langsung sebagai sandaran kertas, mengapa harus ditutup, sebab pengalam penulis kalo lagi service printer banyak sekali kasus kemasukan Klip, Koin, atau binatang, itulah penyebab kertas nggak bisa di tarik oleh printer ketika mencetak.
Agar HeadPrint atau Catridge bisa bertahan lama, waktu ngeprint dokumen yang banyak diatas 100 lembar usahakan setiap 50 lembar di istirahatkan 2-5 menit baru print lagi.
Untuk Printer yang dipasang Infus, usahakan slang atau pipa tinta yg di tancapkan di Catridge (PrintHead) jangan ada yg bocor, jika perlu di tetesi lem di pinggir pingir sambungan slang nya.
Letakan Tabung Infus sejajar dengan printer, jangan tinggian tabung tinta sebab tinta akan mengalir ke printhead dan membuat printhead Banjir.
Jika Waktu mencetak hasilnya tidak sempurna, lakukan pembersihan head dengan tisu, dan di cocol cocolkan saja di printhead agar tinta yang meluber bisa bersih kembali.
Dan Jika sudah di bersihkan hasilnya masih tidak sempurna, lakukan DeepCleaning 1 – 2 kali, terus Cleaning head 1 kali. Dan print Nozle chek untuk megetahui warna tinta apa yang mana yg bermasalah. Jika masih belum sempurna coba ulangi  sekali Cleaning Head seperti gambar di atas.

0 komentar:

Posting Komentar